Senin, 23 Februari 2009

Kelas Tumble Tots

Berbagai program disediakan bagi tahapan dan usia perkembangan anak yang berbeda-beda, dan setiap sesi selama 60 menit dihadirkan dalam suasana yang menyenangkan dan kompetitif oleh staf yang terlatih difokuskan untuk memberikan yang terbaik bagi anak-anak
Kelas 6 bulan - Berjalan
Pada tahap ini , peran serta orang tua untuk menstimulasi bayi untuk menggunakan indera dengan baik sampai tahap pencarian dan eksplorasi. Dalam kelas ini bayi akan bermain , bereksplorasi, merangkak sambil berinteraksi dengan orang-orang yang ramah dalam lingkungan yang menyenangkan dan santai

Kelas Berjalan - 2 tahun
Peran serta orang tua diperlukan untuk keamanan emosional anak, dimana kelas ini dirancang untuk meningkatkan kemampuan elastisitas tubuh, kemampuan keseimbangan tubuh, kemampuan memanjat, kemampuan koordinasi. Pada usia kritis ini, setiap anak didorong untuk memanjat, melompat, berguling, dan aktifitas fisik dasar lainnya yang membantu merangsang kesadaran tubuh sehingga membantu mereka menjadi percaya diri, mempercayai orang lain, dan mandiri secara alami

Kelas 2 - 3 tahun
Dalam kelas ini, tetap dengan peran serta orangtua , anak-anak pada usia ini mulai belajar disiplin melalui latihan rutin sambil mendengarkan dan memahami perintah melalui "stasiun aktivitas". Seluruh sesi dirancang untuk membentuk berbagai tahapan tugas juga untuk memampukan anak mengembangkan aktivitas fisik dasar.

Kelas 3 - 5 tahun
Dalam kelas ini tidak dihadiri orantua, difokuskan pada pengembangan kepercayaan dan rasa aman dalam pertemanan sehingga anak mengalami pengalaman berinteraksi melalui aktivitas fisikal. Semakin anak percaya diri, maka anak sekarang memasuki usia tidak bergantung pada orang lain. Kelas ini difokuskan kepada tugas-tugas yang menantang untuk lebih mengembangkan koordinasi anak, kesadaran tubuh dan kontrol.

Kelas 5 -7 tahun

Tidak ada komentar:

Posting Komentar